Home » » Resep Masakan Enak Ikan Dori Saus Nanas

Resep Masakan Enak Ikan Dori Saus Nanas

Written By Unknown on Kamis, 05 Desember 2013 | 11.36

Resep Masakan Enak Ikan Dori Saus Nanas - Resep Masakan Indonesia Kali ini akan memberikan aneka resep masakan Indonesia terbaru untuk sobat semuanya. Sobat juga bisa membaca Resep Masakan Telur Ceplok Goreng Santan Pedas.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
300 gram ikan dori fillet 
1/2 sendok teh air jeruk lemon 
1 sendok teh garam 
1/4 sendok teh merica bubuk 
500 ml air es 
minyak untuk menggoreng 

Bahan Pelapis, Aduk Rata:
75 gram tepung terigu 
25 gram tepung sagu sagu 

Bahan Saus:
3 siung bawang putih, cincang halus
2 buah cabai merah besar, buang bijinya, potong dadu kecil
100 gram nanas, potong kotak
50 gram mentimun jepang, potong kotak
4 sendok makan saus tomat 
1/2 sendok teh garam 
2 sendok teh gula pasir 
300 ml air 
1 1/2 sendok teh maizena larutkan dengan 2 sendok teh air 
1 batang daun bawang, iris serong
1 sendok teh air jeruk lemon 
1 sendok makan minyak untuk menumis 

Cara membuat:
  1. Lumuri ikan dengan air jeruk lemon, garam, dan merica.
  2. Gulingkan ke dalam bahan pelapis. Celup ke dalam air es. Gulingkan lagi ke bahan pelapis.
  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
  4. Saus, panaskan minyak. Tumis bawang putih  sampai harum. Tambahkan cabai merah. Aduk sampai layu. Masukkan nanas dan mentimun. Aduk rata. Masukkan saus tomat, garam, dan gula. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sampai meletup-letup.
  5. Menjelang diangkat. masukkan daun bawang dan air jeruk lemon. Aduk rata.
  6. Sajikan ikan bersama siraman saus.


Untuk 8 buah

Demikian info menarik tentang Resep Masakan Enak Ikan Dori Saus Nanas yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini. Semoga resep masakan yang admin berikan bisa membantu sobat yang sedang ingin membuat masakan tersebut. Terima Kasih.

0 komentar:

Posting Komentar

Label

Blogroll